Friday, August 13, 2010

It's Kinda Easy To Say?

Tak ada kata yang dapat mewakili hari-hari ku belakangan ini, selain kata 'hah?'.. Yahh, sedang dilingkupi kebingungan yang amat sangat.. Jika salah satu langkah, tentu akan berakibat fatal pada banyak hal.. Ini yang kusadari.. >,<

Hmm, aku benci kata-kata yang mereka keluarkan.. Mengungkapkan kata-kata tersebut, seolah semua ini tiada artinya bagi mereka.. Apa mereka tidak sadar bahwa mereka menyakitiku (atau bahkan kami)? Dengan segala perkataan, tindakan, bahkan penolakan itu? Dan hal yang lebih membuat ku kesal adalah aku tak dapat mengungkapkan apa yang kurasakan pada mereka, terlebih orang-orang sekitar ku.. Terlalu sesak, rasa ini menghimpit dada ku.. *Bapa.. Betapa kumemerlukanMu..*

Tanpa bercerita pun, aku tahu jawaban apa yang akan diberikan pada ku.. "Sabar ya, segala sesuatu indah pada waktunya", "Tuhan pasti punya rencana dibalik semua ini", "Keep praying", "All is well", "All da best", de el el de el el na.. Bukan kata-kata yang asing lagi.. Dan ingin kuungkap bahwa "aku sudah tahu!!" Hati ini berontak rasanya..

Tetap berdoa? Yahh, aku tetap berdoa.. Tiada hari tanpa kudoakan hal ini.. Namun, kenapa semua terlihat biasa-biasa saja? Tiada sesuatu yang special.. Tiada sesuatu yang menggugah hati.. Hingga ada yang memberiku ini, Yakobus 5:16, ayat yang tak asing lagi.. Berbunyi : Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

Sedikit berdampak.. Aku tergugah.. Yah, aku tau, selayaknya orang benar atau orang percaya, aku harus berdoa.. Namun, bagaimana bila kepercayaan itu saja mulai luntur? Hanya dengan satu pertanyaan ini, mampu menghentikan langkahku untuk berdoa.. Namun kutemukan hal yang melemaskan kaki ku.. Sehingga aku berlutut.. Dan yah, antara mau dan tidak mau, aku berdoa.. Filipi 4, Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlahdalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.

Ucapan syukur? Apa yang mesti kusyukuri dalam keadaan seperti ini? Adakah yang perlu kusyukuri? Namun, pertanyaan ini tidak berkutat terlalu lama dalam otak ku.. Yang kutahu, saat itu, dorongan untuk berdoa sangat lah kuat.. Hingga, aku ungkapkan segala beban ku yang tak terucap hanya lewat nyanyian.. Nyanyian yang muncul kala, pikiran dan hati ini terasa resah.. The God I Know..

Waaahhh.. Really calm me down.. :) Memang hanya dalam tinggal tenang terletak kekuatanku.. N ketenangan itu hanya ada dalam hadiratNya.. Kini, meski keadaan tidak berubah banyak.. Namun, aku dapat melihat, tanganNya sedang bekerja.. Merajut hal-hal luar biasa yang belum pernah terpikirkan sebelumnya.. Yah, the best is yet to come :) Tiada perlu kuragu kan kasih Mu.. Ku tahu dan percaya, gada dan tongkatMu lah yang menghibur aku (Mazmur 23:4) ^^

1 comment:

Inspironi said...

Saat diri kita disalahpahami, ada Tuhan yang selalau memahami dan mengerti kita. Saat tak ada yang peduli, Dia selalu peduli...:)

Blog ini, blog yang simple.. Tapi pembuatan blog ini mempunyai tujuan.. Tujuan utama saya membuat blog ini adalah saya rindu memberkati banyak orang lewat pengalaman hidup saya, kata-kata bijak yang ada dan lain sebagainya.. Memberkati saudara-saudara seiman yang telah percaya kepada Yesus, dan semakin berdiri teguh dalam imannya.. Juga memberkati setiap mereka yang lainnya :) Saya rindu tulisan-tulisan dalam blog ini dapat menginspirasi orang banyak.. Blog ini dibuat sebagai langkah awal untuk menggapai mimpi saya, yaitu menjadi seorang penulis.. Harapan saya adalah semoga blog ini memberkati anda semua.. Namun terlebih dari semua itu, Saya rindu untuk membuat BAPA tersenyum atas semua yang saya lakukan :) Tuhan Yesus berkati.. SEMANGAT!!
Mengenai blog ini saya telah menjelaskan (sedikit) jelas di sini