Tuesday, September 23, 2008

The Greatest Place

Tempat ini (mungkin) tidak begitu disukai oleh orang2 Kristen..

Tempat yang (mungkin) jarang dikunjungi..

Bahkan untuk dilewati-pun, diusahakan jangan..


Sehingga tempat ini terlihat angker..

Sedikit.. Sangat sedikit orang yang berada di tempat ini..


Tempat ini hanya akan ramai,

Saat para manusia memiliki masalah..

Saat para manusia memiliki keinginan2 untuk dipenuhi..

Keinginan yang hanya untuk memuaskan 'daging'nya..


Tapi sering kali kita, para manusia, lupa..

Bahwa ditempat inilah,

Kita sering menangis sepuasnya..

Dan disini pula-lah setiap tetes air mata kita dihapuskan..


Tempat dimana kita juga menjerit sekuat tenaga..

Menjerit karena pahitnya hidup,

pilunya hati, serta banyak hal..

Dan ditempat ini pula kita mendapat ketenangan..


Tempat dimana kita menumpahkan keluh kesah..

Dan ditempat ini pula,

Kita mendapat jawaban atas semua keluh kesah yang ada..


Yah, tempat yang terlupakan..

Tapi justru merupakan tempat yang paling indah..

Dan tempat tersebut adalah DOA..

5 comments:

DuDuGi said...

Wah puitis banget,ca. Tapi yg pasti tanpa doa berarti no contact ama GOD dan itu bahaya bgt.
Nice post,sis...JBU

^^ CaCa ^^ said...

Wele2... bisa aja bro :p
hehehe...
Yup, yang paling penting dalam satu hubungan adalah komunikasi.. :)
So, tetep berkomunikasi ma GOD.. apa pun kendala na.. hehehe...
SEMANGAT bro Gendeng :D
Jbu

Henry Mandiri said...

"Tempat ini disukai oleh orang2 Kristen..
Tempat yang sering dikunjungi.."

Say that if you are christian.

Unknown said...

huhuhuuuhuuh

iya emang tempat yang paling sering yah jarang sih kukunjingi adalah DOA

^^ CaCa ^^ said...

@ Henry : yup, itu memank yang seharusnya.. tapi bagaimana dengan kenyataan na?? :)

@ Aan : maka na dari sekarang mulai lah sering2 mengunjungi tempat itu, An :D

SEMANGAT!!!! Jbu

Blog ini, blog yang simple.. Tapi pembuatan blog ini mempunyai tujuan.. Tujuan utama saya membuat blog ini adalah saya rindu memberkati banyak orang lewat pengalaman hidup saya, kata-kata bijak yang ada dan lain sebagainya.. Memberkati saudara-saudara seiman yang telah percaya kepada Yesus, dan semakin berdiri teguh dalam imannya.. Juga memberkati setiap mereka yang lainnya :) Saya rindu tulisan-tulisan dalam blog ini dapat menginspirasi orang banyak.. Blog ini dibuat sebagai langkah awal untuk menggapai mimpi saya, yaitu menjadi seorang penulis.. Harapan saya adalah semoga blog ini memberkati anda semua.. Namun terlebih dari semua itu, Saya rindu untuk membuat BAPA tersenyum atas semua yang saya lakukan :) Tuhan Yesus berkati.. SEMANGAT!!
Mengenai blog ini saya telah menjelaskan (sedikit) jelas di sini